Mau Beli Asuransi Buat Anak Balita, Produk Apa yang Tepat?

Jul 16, 2024 at 11:35 PM




Jakarta, CNBC Indonesia – Apakah anak kecil membutuhkan asuransi? Jawaban dari pertanyaan ini bisa dijawab usai kita semua mengetahui dari kondisi keuangan orangtuanya.

Pada intinya, ada beberapa jenis asuransi yang umumnya dimiliki orang pribadi yakni asuransi jiwa, kesehatan, kecelakaan diri, dan penyakit kritis. Namun yang umum dimiliki untuk pertama kali adalah kesehatan dan jiwa.

Asuransi kesehatan adalah proteksi finansial yang paling standar, asuransi ini akan menanggung biaya pengobatan baik rawat inap maupun rawat jalan. Namun tak jarang, asuransi kesehatan bisa mencairkan uang pertanggungan layaknya asuransi jiwa jika tertanggung meninggal dunia, hanya saja uang pertanggungan itu umumnya tidak sebesar asuransi jiwa.

Sedangkan asuransi jiwa merupakan asuransi yang bertujuan untuk melindungi keluarga atau orang tercinta dari musibah hilangnya pendapatan keluarga karena tulang punggung mereka tak lagi bisa memenuhi tanggung jawabnya dalam mencari nafkah bisa jadi karena meninggal dunia atau cacat tetap total. Intinya, ketika musibah itu datang maka perusahaan asuransi akan mencairkan uang pertanggungan ke penerima manfaat.

Melihat penjelasan di atas, jelas sekali bahwa membeli asuransi jiwa untuk anak kecil bukanlah hal yang tepat lantaran anak tidak berstatus sebagai tulang punggung.

Yang harus membeli asuransi jiwa justru adalah salah satu orangtuanya, lantaran jika salah satu di antara mereka meninggal dunia di usia produktif, uang pertanggungan bisa dimanfaatkan untuk membiayai hidup serta pendidikan sang anak.

Adapun asuransi yang tepat dimiliki anak adalah asuransi kesehatan. Lantaran dengan memiliki produk ini, orangtua tidak perlu merogoh kocek dalam jika sang anak jatuh sakit.

Asuransi kesehatan tidak hanya sebatas asuransi swasta dengan iuran mahal dan bisa memudahkan kita berobat di kamar VVIP di rumah sakit ternama, BPJS Kesehatan juga merupakan bentuk dari asuransi kesehatan yang bisa Anda pilih.

Saksikan video di bawah ini:

Mobil Rental Digelapkan, Simak Cara Klaim Asuransinya!



Next Article



4 Cara Cerdas Beli Asuransi Tanpa Merasa Kemahalan


(aak/aak)